Laman

Menikmati Indahnya Pantai Matras

Pantai Matras terletak di Kabupaten Sungai Liat, Bangka Belitung.

Puncak Tertinggi Provinsi Sumatera Selatan

Gunung Dempo berada di Kota Pagaralam dan berketinggian 3183 mdpl.

Gravity Suku Anak Dalam

Jejak di Provinsi Jambi: Gravity Suku Anak Dalam (SAD) di Thehok, Jambi.

Berkunjung ke Rumah Baca Pustaka 2, Payakumbuh

Rumah Baca Pustaka 2, Payakumbuh-Sumbar didirikan oleh Uda Agus dan Uni Linda.

Lelaki Penyuka Koran

Setiap pagi, Lelaki ini gemar ke kios-kios koran dan berpura-pura membaca.

Rupa Cughup Besemah

Cughup (air terjun) Besemah terletak di antara Lahat-Pagaralam, Sumsel. Untuk mencapai ke sana, mesti jalan kaki hingga 1 jam perjalanan.

Berwisata Candi Prambanan

Candi Prambanan terkenal di telinga masyarakat lewat kisah Loro Jongrangnya.

Senin, 17 Februari 2014

Kembali, Kisah Itu Terulang



Dua hari telah berlalu dengan begitu mengharu-birukan hati ini. Kisah yang terangkai tak seperti dibayangkan oleh 'isi kepala' sebelumnya. Ya, kisah itu terjadi ketika kesempatan itu mendekapi jiwa.

Bermula dengan pagi sabtu, menyiapkan segala kebutuhan yang diperlukan untuk 'Proyek Sosial dan Pagelaran Budaya'--Ala #FIM15 untuk acara #Super_Camp di FKIP Unsri bersama panitia lainnya. Ya, aku tak bisa mengikuti seluruh rangkaian acara hingga minggu siang.

Bertepatan hari sabtu itu juga, sekitar pukul 10.50 aku meninggalkan lokasi acara #Super_Camp untuk menuju 'Trifika' di Timbangan. Di sana sudah berkumpul Teman-teman anggota Flp Ogan Ilir juga Dantii Sii'Kagumi Urichiwa (FLP Prabu) tengah bersiap untuk menuju ke Sekolah Alam Bukit Siguntang untuk mengikuti #Writing_Camp FLP Se-Sumsel. 

Rabu, 12 Februari 2014

Kenari yang Kehilangan Kompas


 Oleh : Wahyu Wibowo


Ibu, sekian hasta waktu berlalu pun melagu. Kicauanku tak lagi membangunkan cahaya mentari yang kugenggam senja kemarin. Angin pun jengah membujuk lelahku dengan canda atau sekedar celoteh sebagai pengisi ruang hampa.

Ibu, telah hilang butiran-butiran embun yang kupilin karena terik membakarnya saat terlelap dalam fana dunia. Tak bersisa tak bernyawa selain jelaga nganti tak tau diri.

Ah, ibu... dimanakah arah yang kau ceritakan lewat memoar dari aliran air susumu? Akankah layak putra semata wayangmu melahap dahaga demi detik yang memintal jarum jam?

Jumat, 07 Februari 2014

Kesuksesan Rencana Berawal dari Persiapan Matang


Bismillahirrahmaanirrohiim...

Kali ini aku akan menceritakan sedikit kisah mengenai perjalanan “Akademik” yang mesti kujalani dalam kehidupan kampus ini. Ada hal paling mengesankan saat aku melakukan pembelajaran mengajar di SMAN 1 Indralaya Selatan (Intan) yang disebut P4 atau bahasa umumnya PPL. Hal yang menarik hati untuk kemudian selalu diselami dan semayami dalam hati, yaitu berani mencoba dan kerja keras yang disertai persiapan yang mateng. Begitulah orang menyebutnya.
 
Dua minggu sebelum perpisahan, aku mengusulkan dengan diadakannya Pensi (Pentas Seni) yang aktor utama dalam kegiatan ini semua mahasiswa P4 dan juga siswa. Hanya ada beberapa awalnya yang menyetujui ideku ini, terlagi ketika aku menyebut “Teatrikal” di salah satu runtutan agendanya. Entah itu termasuk Teatrikal ataupun apa, yang jelas aku baru pertama mendengar kata itu ketika hendak “Pergelaran Malam Budaya” di Forum Indonesia Muda atau yang tak asing dikenal dengan FIM15, sehingga aku pula ingin mencobanya kembali di SMA itu bersama teman-teman yang lain.

Melalui prosesi diskusi panjang, akhirnya teman-teman menerima ide yang jika dipikir “Gila” ini. Bagaimana tidak, aku baru sekali mendengar nama “Teatrikal”, dan sepintas juga aku mengusulkan untuk dilakukan oleh kami semua.
 

Bingkis Ramadhan


Lamat-lamat menapak terang samudra semesta
Atom Tuhan tegur lewat bercik sinarnya
Dan cincin alam mengapung di Bima Sakti raya
Takjub menyatu dalam ruang rindu
Kerinduan yang utuh

Berawal Rajab dan Syaban beriring rima
Zaitun dan kurma bersenggama
Menyatukan wujud pada sesosok karomah
Pada dinasti langkah zaman tak bermunajad syurga